Monday, April 7, 2014

Antivirus Terbaik Untuk Smartphone Android

Seperti Yang kita ketahui bahwa Smartphone atau Android kita sering terhubung ke Internet, Bahkan setiap hari Karena Rata-rata Aplikasi pada Smartphone kita menggunakan Akses Internet, Oleh sebab itu Kita memerlukan Perlindungan Antivirus yang Ampuh untuk Smartphone Kita.
Antivirus Terbaik Untuk Smartphone atau Android Kita Adalah Sebagai Berikut:


1. Avast! Mobile Security
Avast! Mobile Security, adalah aplikasi antivirus yang memiliki seluruh fitur dan merupakan aplikasi antivirus gratis dan tidak hanya mencakup komponen antivirus, tetapi juga mencakup bermacam alat keamanan didalamnya seperti halnya manager aplikasi, scanner privasi, dan guard web di mana akan memindahkan ke URL serta selalu memberikan peringatan jika URL si pengguna terinfeksi malware. Aplikasi antivirus adalah yang terbaik.



2. AVG
AVG adalah aplikasi antivirus di android dengan UI yang telah diperbaharui dan AVG ini memiliki dua versi, yaitu gratis (Free) dan berbayar (Premium). Sebagai informasi bahwa untuk pertama kali bagi pengguna yang ingin menggunakan aplikasi antivirus ini maka harus melakukan setting manual dan memindahkan file di android terlebih dahulu.




3. BitDefender
BitDefender adalah aplikasi antivirus yang  memiliki berbagai macam fitur android, seperti diantaranya adalah mobile security & antivirus app. Aplikasi ini gratis untuk didownload serta digunakan, namun dengan syarat pengguna harus menghubungkan aplikasi ini dengan alamat gmail pengguna kemudian setelah masuk, maka akan diminta untuk menscan semua file-file yang terdapat pada android si pengguna.




4. Lookout Security & Antivirus
Lookout Security & Antivirus adalah  aplikasi antivirus yang menyediakan dua versi juga yaitu  gratis dan berbayar. Umumnya sebelum menggunakan aplikasi ini maka pengguna disediakan bermacam presentasi yang memberikan penjelasan perihal aplikasi yang gratis dan berbayar.  Bila memilih yang berbayar maka harus mengeluarkan dana sebesar $2.99,- dirupiahkan sekitar Rp. 30.000 ribuan per bulan.




5. Ikarus
Ikarus adalah aplikasi antivirus pendatang baru yang memiliki banyak dan berbagai fitur menarik dan unggulan, diantaranya seperti USSD Blocker dan scheduled scanning. Aplikasi ini tersedia pula dalam dua versi, gratis dan berbayar. Bila memilih aplikasi yang berbayar, maka harus mengeluarkan dana yang cukup mahal yakni hingga USD 26.- atau dirupiahkan sekitar Rp. 260 ribuan.



6. Comodo Mobile Security & Antivirus Free
Comodo Mobile Security & Antivirus Free adalah aplikasi antivirus yang didesain memiliki karakter yang berbeda dalam semua jajaran Antivirus Android Terbaik. Walaupun demikian bagi pengguna tidak perlu meragukan kemampuannya untuk sekali bekerja yakni dapat , mendeteksi juga melindungi data penting yang dimiliki di android.

Versi - VersiAndroid


Divisi Android Google sangat unik dalam menamai tiap versi dari Android dengan nama dessertatau makanan penutup. Seperti apa sejarah lengkap dibalik penamaan tersebut?

Google membeli sebuah perusahaan bernama Android pada Juli 2005. Perusahaan tersebut dipimpin oleh beberapa orang yang berpengalaman di dunia mobile.

Setelah pengakuisisian oleh Google, perusahaan tersebut menutup diri, kemudian rumor tersebar bahwa Google tengah mengembangkan ponsel.

Rumor tersebut akhirnya menjadi kenyataan pada November 2007. Google tiba-tiba mengumumkan saat itu bahwa mereka memang mengembangkan sebuah ponsel Google, dan juga sistem operasi mobile baru yang disebut Android.

Android didasarkan pada kernel Linux dan dirancang untuk digunakan oleh Open Handset Alliance yang terdiri dari sekelompok puluhan pembuat hardware, carrier dan perusahaan terkait perangkat mobile lainnya.

Android versi 1.0 1.1 (tanpa nama)

HTC produsen pertama yang menggunakan sistem operasi Android 1.0 pada HTC Dream (T-Mobile G1 dalam versi AS) pada Oktober 2008. Update Android versi 1.1 dirilis pada Februari 2009.

Android 1.5 Cupcake

Versi pertama dari sistem operasi Android yang benar-benar memamerkan kekuatan platformmiliknya adalah Android 1.5 Cupcake.

Konon Android 1.5 Cupcake ini seharusnya adalah versi 1.2, tetapi Google akhirnya memutuskan untuk membuat pembaharuan besar dan menghadirkan versi 1.5 dengan nama Cupcake.

Cupcake adalah kue kecil yang sangat populer di seluruh dunia saat ini yang dibuat dalam wadah berbentuk cetakan dan biasanya disajikan dengan frosting di atasnya.

Inilah awal dari penamaan versi Android dengan nama dessert atau makanan penutup.

Android 1.6 Donut

Android versi 1.6 Donut dirilis pada September 2009. Update versi ini memperbaiki bug OS yang sering reboot dengan fitur foto dan video dari kamera antarmuka dan integrasi pencarian yang lebih baik.

Versi ini juga menambahkan dukungan untuk ukuran layar yang lebih besar, dan diberi versi awal fitur navigasi turn-by-turn besutan Google.

Donat seperti diketahui adalah makanan atau kue dengan bentuk khas berupa lubang ditengah bentuk lingkarannya. Donat adalah kue yang populer dan turun temurun dikonsumsi di seluruh dunia.

Android 2.0 - 2.1 Eclair

Android 2.0 Eclair dirilis pada Oktober 2009, dengan bugfix versi 2.0.1 pada Desember 2009. Android 2.1 dirilis pada Januari 2010.

Fitur tambahan dalam Android versi ini adalah dukungan Bluetooth 2.1, flash dan kamera dengan digital zoommulti-touch, live wallpaper dan lainnya.

Eclair adalah makanan penutup yakni kue yang biasanya berbentuk persegi panjang yang dibuat dengan krim di tengah dan lapisan cokelat di atasnya.

Android 2.2 - 2.2.3 Froyo

Android 2.2 Froyo dirilis pada Mei 2010 dengan peningkatkan kecepatan dan pengadopsian Javascript dari browser Google Chrome dengan berbagai tambahan fitur lainnya.

Froyo adalah kependekan dari Frozen Yoghurt. Frozen Yoghurt adalah yoghurt yang telah mengalami proses pendinginan, sehingga secara terlihat sama seperti es krim.

Android 2.3 - 2.4 Gingerbread

Android 2.3 Gingerbread dirilis secara resmi pada Desember 2010. Pada 7 Desember 2010, Google secara resmi mengumumkan smartphone Nexus S yang dibuat oleh Samsung yang menjadi smartphone pertama dengan Android versi ini.

Gingerbread memiliki tambahan fitur dukungan untuk SIP internet calling, kemampuan nirkabel NFC, dukungan untuk lebih dari satu kamera, dukungan untuk sensor giroskop dan sensor lainnya, fitur download manager, sejumlah tweak untuk penggunaan di Tablet, dan lainnya.

Gingerbread pada dasarnya adalah kue jahe atau cookie dengan rasa khas jahe. Kue ini sering dibuat untuk merayakan liburan akhir tahun di AS dan dibuat seperti bentuk manusia.

Android 3.0 - 3.2 Honeycomb

Honeycomb dirilis pada Februari 2011, kemudian disusul dengan cepat pada versi 3.1 dan 3.2. Android versi ini khusus dan benar-benar dioptimalkan untuk tablet.

Honeycomb adalah sereal manis yang populer sejak tahun 1965, berupa sereal jagung dengan rasa madu yang berbentuk sarang lebah.

Android 4.0 Ice Cream Sandwich

Ice Cream Sandwich adalah versi terbaru Android untuk smartphone, tablet, dan lainnya. Ice Cream Sandwich dirilis pada 19 October 2011.
Versi ini didasarkan untuk mengoptimalkan multitasking, banyak notifikasi, layar beranda yang dapat disesuaikan, dan interaktivitas mendalam serta cara baru yang ampuh untuk berkomunikasi dan berbagi konten.

Ice Cream Sandwich adalah lapisan es krim yang biasanya berupa vanila yang terjepit antara dua cookies coklat, dan biasanya berbentuk persegi panjang.

Android 4.1 - 4.2 Jelly Bean

Android 4.1 Jelly Bean diumumkan pada 27 Juni 2012 pada konferensi Google l/O. Versi ini adalah yang tercepat dan terhalus dari semua versi Android.
Jelly Bean 4.1 meningkatkan kemudahan dan keindahan tampilan dari Ice Cream Sandwich dan memperkenalkan pengalaman pencarian Google yang baru di Android.

Android 4.2 Jelly Bean diumumkan pada 29 October 2012, versi ini menawarkan peningkatkan kecepatan dan kemudahan Android 4.1 serta mencakup semua fitur baru seperti Photo Sphere dan desain baru aplikasi kamera, keyboard Gesture Typing, Google Now dan lainnya.

Jelly Bean adalah sejenis permen yang juga populer disebut kacang jeli.

Apasih Android dan Apa Saja Keunggulannya

Kata android pasti sudah tidak asing lagi bagi anda, tapi apakah anda sudah tahu definisi sepenuhnya dari sistem operasi bermaskot robot hijau yang lucu ini, serta apa saja kelebihannya sehingga sitem operasi satu ini mulai menggeser posisi OS java,symbian,blackberry bahkan Iphonenya Apple.

Android adalah sistem operasi yang dikembangkan oleh android.inc serta google.inc untuk handphone atau gadget-gadget terbaru,OS ini berbasisi Linux sehingga memungkinkan bagi para pengembang untuk menciptakan software mereka sendiri yang mendukung android ini sendiri tentunya.
Pada saat perilisan perdana Android, 5 November 2007, Android bersama Open Handset Alliance menyatakan mendukung pengembangan standar terbuka pada perangkat seluler. Di lain pihak, Google merilis kode–kode Android di bawah sebuah lisensi perangkat lunak dan standar terbuka perangkat seluler.

Di dunia ini terdapat dua jenis distributor sistem operasi Android. Pertama yang mendapat dukungan penuh dari Google atau Google Mail Services (GMS) dan kedua adalah yang benar–benar bebas distribusinya tanpa dukungan langsung Google atau dikenal sebagai Open Handset Distribution (OHD).

Keunggulan utama Android adalah gratis dan open source, yang membuat smartphone Android dijual lebih murah dibandingkan dengan Blackberry atau iPhone meski fitur (hardware) yang ditawarkan Android lebih baik.

Beberapa fitur utama dari Android antara lain WiFi hotspot, Multi-touch, Multitasking, GPS, accelerometers, support java, mendukung banyak jaringan (GSM/EDGE, IDEN, CDMA, EV-DO, UMTS, Bluetooth, Wi-Fi, LTE & WiMAX) serta juga kemampuan dasar handphone pada umumnya.


Applikasi Android 

Android memiliki basis developer yang besar untuk pengembangan applikasi, yang membuat fungsi Android menjadi lebih luas dan beragam. Android Market merupakan tempat applikasi Android didownload baik gratis ataupun berbayar yang dikelola oleh Google.



Market Share Android 

Pada tahun 2012 sekitar 630 juta smartphone akan terjual diseluruh dunia, dimana diperkirakan sebanyak 49,2% diantaranya akan menggunakan OS Android. Data yang dimiliki Google saat ini mencatat bahwa 500.000 Handphone Android diaktifkan setiap harinya di seluruh dunia dan nilainya akan terus meningkat 4,4% /minggu.


Platform


    API Level


 Distribution
Android 3.x (Honeycomb)    11   0,9%
Android 2.3.x (Gingerbread)     9-10   18,6%
Android 2.2 (Froyo)     8    59,4%
Android 2.1 (Eclair)     5-7    17,5%
Android 1.6 (Donut)     4     2,2%
Android 1.5 (Cupcake)     3     1,4%

Data distribusi versi Android yang beredar di dunia sampai Juni 2011

Nah bagaimana ??, sudah mulai mengenalkan apa itu android,bagi anda yang tertarik sillakan dicoba dengan membeli HP atau gadget-gadget dengan OS robot hijau ini.

12 Cara Untuk Mengamankan Smartphone Anda

Smartphone adalah pembawa banyak informasi privat, seperti akun bank yang menjadi incaran para pencuri. Para pengguna smartphone sering ceroboh membiarkan smartphone-nya dalam keadaan open, mengakibatkan resiko dicuri atau membahayakan data rahasia yang ada di dalamnya.

CBC News melakukan konsultasi dengan spesialis keamanan di Symantec Canada, yang memberikan sejumlah tip bagaimana smartphone Anda aman.

1. Miliki Nomor PIN atau Password

Nomor PIN atau password adalah cara paling simple untuk menghentikan pencuri mengintip isi smartphone.  Namun, jika ponsel pindah ke tangan yang salah, adalah mudah mendapatkan akses ke detil bagian dalam, termasuk password, akun sosial media, foto-foto, dan informasi perbankan. Seorang pencuri bisa membuat panggilan telepon yang mahal, meninggalkan smartphone dengan tagihan membengkak.

2. Buatlah Nomor PIN atau Password dalam SIM Card

Memiliki nomor PIN pada sebuah ponsel tidak menghentikan pencuri mengambil SIM card, sebab dia bisa meng-insertnya ke ponsel lain, sehingga pencuri masih bisa mengakses informasi rahasia.

3. Gunakan OS Terbaru dan Terus Update OS

Update sering berisi perubahan-perubahan yang membuat smartphone lebih aman. Contohnya, iOS 7 dari Apple, mempunyai fitur yang disebut Activation Lock. Ketika aplikasi Find My iPhone berjalan, Activation Lock langsung berfungsi dan seorang pencuri harus tahu Apple ID dan password untuk menghapus dan mengaktifkan kembali. Hal ini membuat pencuri sulit menjual kembali ponsel curiannya. Fitur keamanannya lainnya menamakannya Touch ID yang membuka smartphone via scanning fingerprint.

4. Miliki Produk Keamanan di Dalamnya

Ini sesuatu yang kadang tak dipikirkan pengguna smartphone, tetapi nyatanya perangkat kita bisa terserang virus. Meng-install software antivirus khususnya untuk smartphone bisa menolong melawannya. Produk keamanan yang mengenkripsi data di dalamnya juga bisa di-install.

5. Unduh Aplikasi dari Sumber Terpercaya

Menurut sebuah laporan dari Appthority, sebuah firma keamanan aplikasi mobile, 83 persen dari aplikasi paling popular dihubungkan dengan resiko keamanan dan isu privasi. Hanya empat sampai lima persen aplikasi dikembangkan oleh sumber terpercaya seperti Apple atau Google. Lainnya bisa saja dikembangkan siapa saja, termasuk penjahat siber.

6. Cek Kebijakan sebuah Aplikasi

Ketika download sebuah aplikasi, bacalah kebijakan aplikasinya dan tentukan hal itu tidak tersebar ke informasi personal pada smartphone. Menurut Appthority, 39 persen dari pembayaran aplikasi iOS da 16 persen dari pembayaran aplikasi Android datanya masuk dalam data perusahaan.

7. Jangan membiarkan Website Menyimpan Login Smartphone

Membiarkan website dan password toko aplikasi sama dengan mengijinkan pencuri mengakses akun berisi informasi rahasia. 

8. Daftarkan Ponsel ke Program Lock Locate Wipe

Dengan program ini, pengguna smartphone  bisa mengunci ponsel dengan remote, menggunakan sinyal GPS untuk menolong mencari lokasi dan menghapus data dalam ponsel. Activation Lock dari Apple untuk iPhone melakukan hal ini secara otomatis saat Find my iPhone menyala. Android Device Manager juga mampu melakukan hal yang sama. 

9. Pastikan Jaringan WiFi Aman

Tidak semua jaringan WiFi cukup terpercaya keamanannya. Bahkan dilaporkan, jaringan WiFi menjadi sasaran empuk para penjahat siber. Untuk keamanan, saat menggunakan jaringan WiFi public, jangan membuka situs-situs berisi data privat atau finansial.

10. Milikilah VPN 

Menggunakan VPN (Virtual Private Network) memperluas wilayah proteksi. VPN mengamankan koneksi internet wireless dengan mengenkripsi data yang melalui jaringan VPN ke penyimpanan data yang aman. 
Norton Hotspot Privacy adalah salah satu jaringan keamanan layanan hotspot yang memproteksi pengguna yang mengakses internet via layanan public atau WiFi yang tak dijamin keamanannya. 
A solution like Norton Hotspot Privacy offers that extra layer of protection while accessing the internet via a public or untrusted WiFi.

11. Jangan Asal Taruh Smartphone

Di San Fransisco lebih dari separuh perampokan terkait dengan iPhone. Menjaga ponsel dari incaran para penjahat adalah cara termudah melindungi diri dari kejahatan siber.

12. Waspadalah dengan Resiko e-Banking pada Smartphone

Layanan banking via smartphone memiliki resiko uang dan identitas diambil oleh pelaku kriminal. Ponsel yang mempunyai banyak aplikasi yang beroperasi pada saat yang sama mengakibatkan ancaman pencurian yang lebih besar, ketika layanan perbankan di ponsel sedang aktif, bisa terjadi serang virus, atau aplikasi yang lain yang aktif menjadi background dan memonitoring aktifitas perbankan Anda.

5 Hal Dasar yang Membedakan Smartphone dengan HP Biasa

Anda pengguna ponsel dan ingin beralih ke smartphone tapi masih berpikir kalau dua alat komunikasi itu adalah dua hal yang sama? Well, Anda tidak salah. Pada dasarnya ponsel dan smartphone memiliki fungsi dasar sebuah telepon seluler: untuk telepon dan SMS. Namun apa yang membuat smartphone menjadi ‘smart’ alias pandai?

Selain memiliki fungsi dasar ponsel, sebuah smartphone juga berperan sebagai asisten pribadi bagi Anda. Ada fitur-fitur di dalam smartphone yang akan membantu Anda layaknya sebuah komputer. Sebagai contoh, smartphone bisa mengirim dan menerima email juga edit dokumen Office. Bayangkan saja sebuah komputer, tapi bisa Anda bawa kemana-mana karena bentuknya yang kecil dan ringan, itulah smartphone.


Namun untuk lebih memahami ‘apakah smartphone itu?’ ada baiknya Anda tahu sedikit tentang sejarahnya. Awal mulanya hanya ada ponsel dan PDA (Personal Digital Assistants). Ponsel dulunya hanya bisa untuk menelepon. Sedangkan PDA, seperti produk-produk buatan Palm, dulunya digunakan untuk pengatur jadwal pribadi. Sebuah PDA mampu menyimpan detail data dari rekan-rekan Anda, layaknya contact info atau ‘buku telepon’ di ponsel. PDA juga bisa mengatur to-do-list atau jadwal kegiatan yang harus Anda lakukan.
Selain itu PDA juga juga bisa tersinkronisasi dengan komputer.
Pada perkembangannya PDA memiliki wireless connection atau koneksi tanpa kabel layaknya ponsel. Hal tersebut kemudian memungkinkan PDA untuk bisa mengirim dan menerima email. Perkembangan yang sama terjadi pada ponsel sehingga alat komunikasi itu pada akhirnya bisa digunakan untuk SMS.Seiring berkembangnya teknologi, PDA kemudian memiliki fitur ponsel, sehingga bisa untuk menelepon dan SMS. Sebaliknya, ponsel kemudian juga mendapatkan fitur seperti yang telah ada di PDA. Dan hasil dari semua itu adalah sebuah SMARTPHONE.
Tidak ada definisi baku untuk istilah ‘smartphone’ sampai hari ini. Namun ada fitur-fitur tertentu yang harus ada sampai sesuatu itu layak disebut sebagai smartphone, bukan ponsel.
1. Operating System
Secara umum sebuah smartphone selalu bekerja berdasar Operating System (OS) yang berfungsi untuk menjalankan aplikasi di dalamnya. Sebagai contoh smartphone BlackBerry menjalankan BlackBerry OS milik RIM, Galaxy S II menjalankan OS Android milik Google, dan iPhone menjalankan iOS milik Apple.
2. Software
Jika saat ini hampir semua ponsel memiliki software terinstall di dalamnya, seperti address book dan contact manager, maka smartphone memiliki software yang bisa melalukan lebih dari apa yang dilakukan sebuah ponsel.
Smartphone memungkinkan Anda untuk edit dokumen Microsoft Office, misalnya. Atau paling tidak, Anda bisa membuka dan membaca dokumen Microsoft Word di smartphone. Smartphone juga memungkinkan Anda untuk bisa download aplikasi, edit foto, mendapatkan arah jalan yang benar melalui GPS juga membuat daftar lagu-lagu favorit secara digital.
3. Web Access
Semua smartphone memiliki fitur untuk akses ke internet. Smartphone terbaru bahkan memiliki speed tinggi sehingga akses ke internet bisa dilakukan dengan cepat. Salah satu faktornya adalah adanya teknologi 3G yang sangat pesat dan kini mulai berkembang menjadi 4G, yang pastinya lebih cepat dari 3G. Namun tentu saja tidak semua smartphone bisa akses internet dengan cepat, semua tergantung dari apa yang ada di dalam smartphone tersebut: software dan hardware.
4. QWERTY Keyboard
Umumnya, sebuah smartphone menggunakan QWERTY keyboard. Yup, model susunan hurufnya seperti keyboard komputer, bukan seperti ponsel standar. Ada yang berbentuk QWERTY keypad seperti pada smartphone BlackBerry, ada juga yang slide-keyboard seperti di HTC My Touch atau virtual keyboard di touchscreen seperti yang ada di iPhone.
5. Messaging
Baik ponsel maupun samrtphone memiliki fitur SMS. Yang membedakan adalah kemampuan smartphone untuk mengirim dan menerima email, yang tidak dijumpai di ponsel. Sebuah smartphone bisa meng-handle akun email Anda sehingga kapanpun ada email masuk, maka Anda kan diberi notifikasi seperti layaknya menerima SMS. Sejumlah smartphone juga bisa handle lebih dari satu akun email.
Bukan hanya email, tapi smartphone juga bisa untuk membuka layanan instant messaging seperti AOL Instant Messenger (AIM), Yahoo Messenger (YM) juga Google Talk (GTalk).
Itulah 5 hal dasar yang membuat smartphone menjadi ‘smart’ dan beda dengan ponsel standar. ..Sudah mantap beralih ke smartphone? 
Namun sebelum menentukan akan memilih smartphone dengan Operating System (OS) tertentu, ada baiknya Anda juga mengenal OS tersebut satu per satu.






Thursday, April 3, 2014

Cara Membuat Menu Tab Pada Blog


Assalamu'alaikum Wr.Wb

Mungkin anda ingin membuat menu tab pada blog anda agar tampilan blog anda menjadi lebih menarik.


berikut ini adalah cara membuat menu tab pada blogger.

- Masuk di situs blogger http://www.blogger.com/home
dan Login
kemudian akan muncul tampilan seperti di bawah ini:
klik gambar untuk memperbesar

- Klik menu Scrol dan Pilih Layout.
Kemudian akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini:
klik gambar untuk memperbesar

- Klik Add a Gadget
Selanjutnya Pilih Gadget HTML/JavaScript.
seperti pada gambar di bawah ini:
klik gambar unutk memperbesar

kemudian akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini:
klik gambar untuk memperbesar

Title : Isikan judul terserah anda.
Content : Masukkan Kode Html di bawah ini:

                 <div id='cat-nav'>
                    <ul class='fl' id='secnav'>
                        <li><a href='#'>Home</a></li>
                        <li><a href='#'>Tutorial Blog</a></li>
                    </ul>
                 </div>

Tanda   #    gantilah dengan Url/ alamat Link kata menu anda.
Home dan Tutorial Blog gantilah dengan kata menu tab yang anda inginkan.
- Setelah itu Klik Save.

View atau Lihat blog anda sudah ada menu tabnya.

silahkan mencoba dan semoga tips ini bermanfaat untuk anda.

Cara agar tulisan di Blog tidak dapat di Klik Kanan


Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Dalam dunia Blogger sudah biasa dengan Istilah CoPas atau Copy Paste.Bagi mereka pembuat blog yang malas menulis sering kali membuat blog dengan hanya mengcopy blog karya orang lain dan meletakkan atau paste pada halaman potingannya.


Nah kali ini saya berikan Tips agar tulisan pada blog kita tidak dapat di Klik Kanan.
Berikut ini panduannya:

- Masuk kesitus Blogger http://www.blogger.com/home
Login.
Kemudian akan muncul tampilan seperti di bawah ini:

(Klik Gambar Untuk Memperbesar)

- Klik tombol scrol kemudian pilih Layout.
selanjutnya akan muncul tampilan seperti di bawah ini:

(Klik gambar untuk memperbesar)

- Pilih atau klik tulisan Add a Gadget
kemudian akan muncul halaman seperti dibawah ini:

( Klik gambar untuk memperbesar)

- Pada kolom Title kosongkan tidak usah di beri judul
- Pada kolom kontent masukkan text  Script Html berikut ini:


<script>

          var message="Maaf, Tidak diperbolehkan untuk Klik Kanan!";

          ///////////////////////////////////

          function clickIE4(){if (event.button==2){alert(message);return false;}}

          function clickNS4(e){if (document.layers||document.getElementById&&!document.all){if      (e.which==2||e.which==3){alert(message);return false;}}}

         if (document.layers)    {document.captureEvents(Event.MOUSEDOWN);document.onmousedown=clickNS4;}

         else if (document.all&&!document.getElementById){document.onmousedown=clickIE4;}

         document.oncontextmenu=new Function("alert(message);return false")

</script>



- kemudian Simpan /Save.
 Buka atau tampilkan kembali blog anda dan coba Klik Kanan.
 Namun cara ini hanya menonaktifkan blog bila di klik kanan saja, masih bisa dong cara orang untuk mengcopy tulisan kita yaitu  dengan drag dan di ctrl+c (copy).

Selamat mencoba semoga bermanfaat.

Cara agar tulisan Artikel di blog kita tidak dapat di drag dan di copy


Assalamu'alaikum Wr.Wb.

Kesel ya rasanya, Sudah capek-capek kita nulis artikel panjang lebar di blog, eh... tahu - tahu gaya tulisan artikel kita muncul persis di blog orang lain, ternyata tulisan artikel blog kita di copy oleh orang. hadeeh...


berikut ini adalah cara bagaimana agar tulisan artikel diblog kita tidak dapat di drag dan copy oleh orang.seperti Blog saya ini.

Masuk dan login ke Blogger Dashboard anda https://www.blogger.com/home
klik tombol scroll da pilih Tamplate
seperti gambar di bawah ini:
klik gambar untuk memperbesar

selanjutnya akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini:
klik gambar untuk memperbesar
Pilih Edit Html
selanjutnya akan muncul tampilan seperti di bawah ini:
klik gambar untuk memperbesar
cari kode html </body>
caranya letakkan krusor pada text html tekan(ctrl+f) ketik </body>
selanjutnya tulis kode di bawah ini dengan note pad copy dan letakkan/paste tepat diatas tulisan </body>

 <script language='JavaScript1.2'>

         //Disable select-text script (IE4+, NS6+)- By Andy Scott
         //Exclusive permission granted to Dynamic Drive to feature script
         //Visit http://www.dynamicdrive.com for this script

         function disableselect(e){return false}

         function reEnable(){return true}

         //if IE4+
         document.onselectstart=new Function (&quot;return false&quot;)

         //if NS6
         if (window.sidebar){document.onmousedown=disableselect document.onclick=reEnable}
 </script>
<script language='JavaScript'>curPage=1;
         document.oncontextmenu = function(){return false}
         if(document.layers)      {window.captureEvents(Event.MOUSEDOWN);window.onmousedown= function(e)  {if(e.target==document)return false;}}
else {document.onmousedown = function(){return false}}
</script>

seteh itu save template.
Nah sekarang anda coba drag dan copy text blog anda.

Selamat mencoba semoga bermanfaat.

Cara Mendaftarkan Blog Ke Mesin Pencari Google.com


Banyak sekali situs mesin pencari di internet eperti yahoo, bing ,google dsb.
Kali ini saya akan memberikan sedikit tips bagaimana cara agar blog kita dapat di temukan oleh mesin pencari terpopuler yaitu google
Caranya cukup mudah berikut ini panduan cara mendaftarkan blog kita ke mesin pencari google.

- Masuk ke sala satu situs google yaitu webmaster  https://www.google.com/webmasters/

klik gambar untuk memperbesar

- klik Sign in to Webmaster Tools.
klik gambar untuk memperbesar

- Klik ADD ASITE
klik gambar untuk memperbesar

- Masukkan Alamat Url blog anda.
- Jika sudah selesai klik continue.
klik gambar untuk memperbesar

blog anda sudah berhasil anda daftarkan ke mesin pencari google.com dan kini blog anda sudah dapat di temukan oleh mesin pencari google.com

Demikian tips cara mendaftarkan blog kita di mesin pencari google.com
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba.

Cara Memulai Menulis Artikel baru di Blog Untuk Pemula


Assalamu'alaikum Wr.Wb.

Mungkin anda baru pertama kalimembuat Blog, dan masih bingung bagaimana cara memulai menulis artikel baru di Blog anda ( blogger).


berikut ini akan saya pandu bagaimana cara membuat postingan baru pada blog anda:

1. Masuk kesitus http://www.blogger.com/home

2. Login menggunakan gamail pada pembuatan Blog anda.
- masukkan Email anda.
- masukkan password blog anda.
- Kemudian klik Sign in.

klik gambar untuk memperbesar

3. Dari Blogger Dashboard anda Klik Create New Post atau gambar Pensil seperti gambar di bawah ini:
klik gambar untuk memperbesar

4.- Masukkan Judul Posting anda pada kolom Post.
  - untuk mulai menulis isi postingan anda ketik pada kotak kolom di bawah Judul Post.
seperti gambar di bawah ini.
klik gambar untuk memperbesar

5. Setelah anda selesai menulis Publikasikan tulisan anda, Klik Publish.
Postingan anda sudah berhasil anda publikasikan.
Untuk melihat hasil Postingan anda,pada Blogger Dashboard
View Blog.
Seperti gambar di bawah ini:
klik gambar untuk memperbesar

Demikianlah panduan cara menulis postingan baru pada Blogger dari saya,
Selamat mencoba Semoga bermanfaat.